Soal PPKn : Pancasila Sebagai Ideologi Terbuka Versi 2
Soal Pancasila Sebagai Ideologi Terbuka - Sekali lagi kami akan membagikan soal mata pelajaran PPKn kelas XII. Masih
pada bab Pancasila sebagai Ideologi
terbuka. Hanya saja yang akan kami bagikan adalah soal versi 2. Sebelum
membaca dan menyimak soal yang versi 2, silahkan pembaca baca dulu soal yang
versi 1 (baca soal PPKn : Pancasila sebagai ideologi terbuka versi 1)
Adapun
materi yang ada pada soal masih sama dengan soal versi 1 antara lain :
1. Hakikat
Pancasila
2. Hakikat
Ideologi
3. Pancasila
sebagai Ideologi Terbuka
4. Pancasila
sebagai Sumber Nilai
5. Pancasila
sebagai Paradigma Pembangunan
6. Sikap
Positif terhadap Pancasila sebagai Ideologi Terbuka
Jenis soal yang akan kami bagikan ada tiga, yaitu soal penugasan
kelompok, soal pilihan ganda, dan soal esai. Berikut ini soal PPkn Pancasila sebagai Ideologi Terbuka versi 2.
A. Tugas Kegiatan Kelompok : Pancasila sebagai Ideologi
Terbuka
Judul Kegiatan : Peran Pancasila
di era globalisasi
Nilai karakter : komunikatif,
kreatif, bersahabat, semangat kebangsaan, kerja sama, dan senang membaca
Langkah-langkah kegiatan
1. Bagilah
kelas anda menjadi beberapa kelompok dengan anggota empat sampai lima orang
perkelompok
2. Buatlah
sebuah makalah dengan tema peran pancasila dalam menghadapi tantangan
globalisasi
3. carilah
referensi dari berbagai sumber selain di buku paket, misalnya buku bacaan lain
dan internet
4. Presentasikan
makalah kelompok anda di depan kelompok lain
5. Berikan
kesempatan pada kelompok lain untuk mengajukan pertanyaan atau menanggapi materi
presentasi
6. Kumpulkan
hasil diskusi kalian kepada guru
B. Soal Pilihan Ganda : Pancasila sebagai Ideologi
Terbuka
1. Perhatikan
macam-macam nilai di bawah ini!
1) nilai
agama
2) nilai
sosial
3) nilai
watak
4) nilai
kejasmanian
5) nilai
intelektual
6) nilai
politik
Dari nilai-nilai di atas, yang
merupakan pengklasifikasian nilai menurut Walter G. Everet ditujukkan pada
nomor …
a. 1,2,3
b. 1,3,5
c. 1,3,4
d. 3,4,5
e. 3,4,5,6
a. memperlakukan
setiap orang sesuai harkat dan martabatnya sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa
b. memperlakukan
setiap orang sesuai dengan jabatannya
c. memberikan
hak warga sesuai dengan tingkat kepatuhan mereka terhadap pemerintah
d. pelaksanaan
kewajiban lebih diutamakan dibanding menuntut haknya
e. melakukan
kegiatan amal karena tuntutan sekolah
3. Cara
memecahkan masalah yang dianut oleh suatu masyarakat pada masa tertentu disebut
…
a. ideologi
b. valere
c. paradigma
d. idea
e. logos
4. Berikut
ini merupakan salah satu isi dari Pancasila Krama adalah …
a. tidak
boleh sombong
b. tidak
boleh putus asa
c. tidak
boleh melanggar hukum
d. tidak
boleh berjudi
e. tidak
boleh berbohong
5. Istilah
Pancasila berasal dari bahasa …
a. Latin
b. Yunani
c. Sansekerta
d. Belanda
e. Inggris
6. Perhatikan
macam-macam rumusan dasar negara berikut!
1) ketuhanan
yang berkebudayaan
2) kebanggaan
Indonesia
3) mufakat
atau demokrasi
4) internasionalisme
atau perikemanusiaan
5) kesejahteraan
sosial
Rumusan dasar negara di atas
merupakan usulan dari …
a. Dr.
Radjiman Wedyodiningrat
b. Mr
Muhammad Yamin
c. Prof
Dr Mr Supomo
d. Ir
Soekarno
e. Haji
Agus Salim
7. Ideologi
adalah bagian dari filsafat yang merupakan ilmu yang mendasari ilmu-ilmu
seperti pendidikan, etika, politik, dan sebagainya. Pengertian ini dikemukakan
oleh …
a. A.
Destutt de Tracy
b. Prof
Notonegoro
c. Gunawan
Setiarja
d. Dr
Alfian
e. Ir
Soekarno
8. Ir
Soekarno menyampaikan usulan dasar negara pada tanggal …
a. 29
Mei 1945
b. 31
Mei 1945
c. 1
Juni 1945
d. 20
Juni 1945
e. 22
Juni 1945
9. Ideologi
mempunyai arti …
a. melihat
b. dasar
c. pola
d. tujuan
e. cita-cita
10. Pengertian
ideologi menurut Gunawan Setiardja adalah …
a. ideologi
adalah suatu pandangan atau sistem nilai yang mendalam dan menyeluruh mengenai
bagaimana cara yang sebaiknya, yaitu secara moral dianggap adil dan benar dalam
mengatur tingkah laku bersama di berbagai kehidupan
b. ideologi
adalah bagian dari filsafat yang merupakan ilmu yang mendasari ilmu lain
seperti pendidikan, etika, politik, dan sebagainya.
c. ideologi
adalah cita-cita yang merupakan dasar salah satu kepercayaan, paham, sistem
politik, dan seterusnya (ideologi sosialis dan ideologi islam)
d. ideologi
yaitu seperangkat ide asasi dasar mengenai manusia dan realitas yang dijadikan
pedoman dan cita-cita hidup
e. ideologi
dapat ditinjau dari dua pengertian, dalam arti luas ideologi berarti ilmu pengetahuan
mengenai cita-cita. Sedangkan dalam arti sempit ideologi yaitu cita-cita bangsa
yang menjadi basis bagi teori dan praktik penyelenggaraan negara
11. Salah
satu contoh pengamalan sila pertama Pancasila adalah …
a. mengikuti
ibadah pemeluk agama lain
b. mencampuradukan
agama satu dengan yang lain
c. merayakan
hari besar beberapa agama secara bersamaan
d. menghormati
pemeluk agama lain
e. meminta
pemeluk agama lain untuk menghadiri aktivitas agama yang kita anut
12. Berikut
ini yang merupakan salah satu arti penting ideologi adalah …
a. dengan
ideologi yang kuat, negara kita menjadi negara adidaya
b. ideologi
dapat menjadi alat untuk melaggengkan kekuasaan
c. ideologi
adalah simbol kekuatan yang dimiliki sebuah negara
d. ideologi
adalah indikator kemerdekaan sebuah negara
e. ideologi
memberikan arah dan tujuan yang jelas menuju kehidupan yang dicita-citakan
13. Keyakinan,
mitos, dan loyalitas adalah unsur-unsur esensial ideologi yang diungkapkan oleh
…
a. Gunawan
Setiardja
b. Kunto
Wibisono
c. Thomas
Kuhn
d. Dr
Alfian
e. A.S
Hornby
14. Pancasila
dapat mengikuti dinamika masyarakat karena Pancasila bersifat …
a. modern
b. stabil
c. statis
d. dinamis
e. stagnan
15. Perhatikan
macam-macam nilai berikut!
1) nilai
kerohanian
2) nilai
kenikmatan
3) nilai
kejiwaan
4) nilai
kehidupan
Nilai-nilai di atas diungkapkan
oleh …
a. Notonagoro
b. Max
Scheler
c. Alport
d. Sprange
e. Walter
G. Everest
16. Nilai
yang telah menjadi kepribadian bawah sadar disebut …
a. nilai
jasmani
b. nilai
sosial
c. nilai
yang mendarah daging
d. nilai
religius
e. nilai
yang dominan
17. Nilai
yang bersumber pada unsur kehendak manusia disebut nilai …
a. material
b. estetis
c. kebaikan
d. religius
e. rohani
18. Berikut
adalah macam-macam nilai
1) nilai
teori
2) nilai
ekonomi
3) nilai
estetika
4) nilai
sosial
5) nilai
politik
6) nilai
religi
Keenam nilai di atas merupakan
nilai menurut …
a. Notonagoro
b. Alport
c. Sprange
d. Walter
G Everest
e. Max
Scheler
19. Salah
satu wujud pengamalan nilai Pancasila adalah …
a. menghafal
Pancasila
b. mengagung-agungkan
nama Pancasila ke negara tetangga
c. mengikuti
ritual agama lain
d. menghormati
antarpemeluk agama
e. menganggap
rendah agama lain
20. Kemampuan
ideologi untuk mencerminkan realitas yang hidup dalam masyarakat, di mana ia ada
untuk yang pertama, paling tidak realitas pada saat-saat awal kelahirannya
disebut dimensi …
a. realitas
b. religius
c. edealisme
d. fleksibilitas
e. statis
21. Ciri
khas ideologi liberalisme adalah …
a. ateis
b. demokrasi
c. negara
kekuasaan
d. masyarakat
lebih penting dari pada individu
e. agama
menjadi urusan negara
22. Perhatikan
ciri-ciri ideologi berikut!
1) peran
negara dalam ekonomi sangat kecil
2) adanya
persaingan bebas dalam ekonomi
3) rakyat
memiliki kebebasan memilih agama
4) agama
harus dijauhkan dari rakyat
5) peran
negara dalam ekonomi sangat besar
Dari ciri-ciri ideologi di atas,
yang merupakan ciri-ciri ideologi liberalisme yaitu nomor …
a. 1,2,3
b. 1,4
c. 1,5
d. 1,2,4
e. 3,4,5
23. Nilai
kerohanian tertinggi dan mutlak disebut nilai …
a. kebenaran
b. moral
c. kebaikan
d. religius
e. material
24. Pembukaan
UUD 1945 alinea pertama mempunyai makna …
a. keyakinan
bahwa kemerdekaan adalah rahmat Allah yang maha kuasa
b. keyakinan
bahwa kemerdekaan adalah mutlak hak segala bangsa
c. cita-cita
nasional bangsa Indonesia yaitu negara merdeka, berdaulat, bersatu, makmur, dan
adil
d. penjelasan
tentang susunan negara Indonesia
e. penjelasan
tentang perjuangan bangsa Indonesia mencapai kemerdekaan
25. Nilai
adalah asumsi yang abstrak dan sering tidak disadari menganai apa yang dianggap
penting dalam kehidupan masyarakat. Pengertian nilai tersebut dikemukakan oleh …
a. Kimball
Young
b. C
Klickhohn
c. Robert
MZ Lawang
d. Max
Scheler
e. Horton
dan Hunt
26. Salah
satu ciri ideologi sosialisme dalam aspek agama adalah …
a. agama
harus mendorong berkembangnya kebersamaan
b. agama
tidak diakui dalam masyarakat
c. rakyat
bebas untuk tidak beragama
d. agama
harus dijauhkan dari masyarakat
e. agama
sangat berhubungan dengan politik
27. Nilai
dasar dijabarkan dan diwujudkan dalam bentuk kebijakan strategi, rencana, sistem,
organisasi, dan program yang menjabarkan lebih lanjut nilai dasar tersebut
disebut nilai …
a. pokok
b. material
c. instrumental
d. praksis
e. realitas
28. Kedermawanan
terhadap sesama, sikap hidup hemat, sederhana, dan kerja keras merupakan nilai
yang terkandung dalam sile ke …
a. ketiga
b. pertama
c. keempat
d. kedua
e. kelima
C. Soal Esai : Pancasila sebagai Ideologi Terbuka
1. Sebutkan
berbagai perilaku yang bisa mempererat kerukunan beragama!
2. Sebutkan
contoh wujud cinta tanah air!
3. Sebutkan
sikap-sikap positif dalam kegiatan masyarakat!
4. Sebutkan
sifat-sifat bangsa Indonesia yang tercermin dalam Pancasila!
5. Sebutkan
contoh menjunjung tinggi nilai-nilai ketuhanan!
6. Sebutkan
usulan dasar negara menurut Ir. Soekarno!
7. Sebutkan
tiga kedudukan Pancasila bagi bangsa Indonesia!
8. Sebutkan
ciri-ciri ideologi sosialisme dilihat dari aspek ekonomi!
9. Sebutkan
contoh perbuatan yang mengandung nilai ketuhanan!
10. Sebutkan
tiga ciri ideologi tertutup!
11. Sebutkan
macam-macam nilai menurut Alport!
12. Sebutkan
macam-macam nilai kerohanian!
13. Sebutkan
tiga nilai yang terkandung dalam Pancasila sila ketiga!
14. Sebutkan
tiga proses yang terdapat dalam pembangunan!
15. Sebutkan
unsur-unsur hakikat manusia monopluralis!
16. Sebutkan
usulan dasar negara menurut Mr Muhammad Yamin!
17. Jelaskan
apa yang dimaksud dengan ideologi menurut Prof Notonagoro!
18. Sebutkan
fungsi ideologi!
19. Sebutkan
ciri-ciri ideologi Pancasila dilihat dari aspek politik hukum!
20. Sebutkan
macam-macam nilai menurut Sprange!
21. Sebutkan
tiga nilai yang terkandung dalam sila pertama!
22. Jelaskan
yang dimaksud dengan nilai material!
23. Sebutkan
ciri-ciri ideologi terbuka!
24. Sebutkan
contoh mengamalkan nilai Pancasila di sekolah!
25. Sebutkan
contoh menjunjung tinggi nilai-nilai permusyawaratan atau perwakilan!
Baca Juga : Soal PPKn : Pancasila Sebagai Ideologi terbuka versi 1
Demikian soal PPKn yang berisi bab Pancasila sebagai Ideologi terbuka versi 2. Semoga bisa memberikan manfaat kepada para pembaca. Silahkan download soal di atas melalui link berikut.
Download Soal
Posting Komentar untuk "Soal PPKn : Pancasila Sebagai Ideologi Terbuka Versi 2"
Silahkan berkomentar . .